Sunday, November 19, 2017

CARA MENGHUBUNGKAN 2 LAPTOP DENGAN KABEL LAN/RJ45


Hal pertama yang harus disiapkan adalah :
2 buah laptop
Kabel LAN

Setelah semua perlengkapan siap hubungkan 2 laptop tersebut menggunakan kabel LAN yang telah disiapkan. Setelah itu kita akan masuk ke Network and Sharing Center
Setelah masuk ke Network and Sharing Center, klik pada tab Ethernet.
Akan muncul satu jendela baru yaitu Ethernet Status, pada jendela Ethernet Status pilih Properties.
Dengan memilih Properties akan membuka jendela baru yaitu Ethernet Properties. Pada jendela Ethernet Properties pilih Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4), kemudian pilih Properties.
Akan terbuka jendela baru dimana kita akan melakukkan penyetingan. Sesuaikan settingan pada laptop anda dengan yang ada digambar.
Lakukan hal yang sama pada komputer kedua dan lakukan penyetingan, sesuaikan dengan yang ada di gambar.
Kembali ke jendela Network and Sharing Center, lalu pilih Change advanced sharing setting.
Setelah itu lakukan beberapa penyetingan pada laptop anda, sesuaikan dengan yang ada digambar. Setelah anda selesai menyeting pilih Save changes.

SELAMAT laptop anda telah terhubung. Silahkan cek pada bagian Network.

Tuesday, November 7, 2017

TUTORIAL MENGUPGRADE/ MENAMBAH RAM PADA LAPTOP

RAM(Random Accsess Memory) merupakan salah satu komponen penting yang terdapat pada komputer ataupun laptop. Salah satu fungsi dari RAM adalah meningkatkan kinerja komputer. Dan juga kebutuhan aplikasi-aplikasi atau game yang bermunculan di tahun ini membutuhkan kapasitas RAM yang cukup tinggi. Sehingga banyak dari user/pengguna dari komputer atau laptop yang ingin mengupgrade/ menambah kapasitas RAMnya.
Kali ini admin akan share tutorial tentang cara mengupgrade/ Menambah kapasitas RAM pada laptop. Laptop yang admin gunakan adalah Acer E1-471. Laptop admin ini memiliki kapasitas RAM default sebesar 2gb dan akan admin upgrade menjadi 4gb.


PERSIAPAN MENGUPRADE RAM

Sebelum memulai upgrade RAM laptop, siapkan terlebih dahulu beberapa hal seperti:

- Obeng sesuai dengan bentuk dan ukuran skrup pada laptop masing-masing 
    -  RAM/ Memory yang akan ditambahkan/ dipasang pada laptop. Kali ini saya menggunkan RAM dari samsung berjenis DDR3 berkapasitas 2gb.

  - Alat pembuka back cover atau bisa menggunakan pick gitar yang tebal bisa juga menggunakan kartu atm bekas dan sejenisnya. Alat pembuka back cover ini digunakan jika laptop agan mengharuskan membuka seluruh back cover untuk mengupgrade ram. Karena laptop admin tidak mengharuskan membuka seluruh back cover maka admin tidak menggunakan alat ini.

TUTORIAL UPGRADE RAM

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah melepas baterai pada laptop. Hal ini bertujuan agar tidak terjadi konsleting saat proses upgrade RAM. Apabila laptop kamu menggunakan baterai tanam maka bukalah terlabih dahulu back cover laptop, setelah itu lepaskan pin connector baterainya.

Buka back cover dengan cara melepaskan skrup-skrup yang terdapat pada bagian belakang. Pada laptop admin hanya melepas beberapa skrup.setelah itu lepas bac covernya. Setelh back ccover terbuka kamu tinggal memasang RAM baru pada slot memori yang tersedia dan menggabungkannya dengan ram yang sudah ada. Beberapa laptop tidak memberikan tambahan slot memori kosong sehingga kamu harus mengganti RAM yang lama dengan RAM yang baru dengan kapasitas memori yang lebih besar.
Setelah menemukan slot RAM yang masih kosong, kini tinggal memasukkan RAM yang baru ke slot memori yang disediakan tersebut. Pastikan RAM terpasang dengan sempurna, tekan hingga terkunci dan berbunyi klik.

Setelah selesai memasang RAM, pasang kembali apa yang sebelumnya sudah dilepas seperti baterai dan back cover. Jangan lupa untuk kembali memasang skrup- skrup yang mengunci back cover tersebut.

Proses upgrade RAM telah selesai hidupkan laptop dan cek apakah semua berfungsi dengan baik. Jika tidak ada masalah, itu artinya kamu sudah berhasil menguprade RAM laptop kamu.

Thursday, October 26, 2017

ACER E5-475G LAPTOP SEJUTA UMAT

Pada posting pertama ini, admin akan membahas sebuah laptop yang sempat menjadi trending dan menjadi laptop sejuta umat. ya tidak lain dan tidak bukan adalah Acer e5-475g. Laptop ini memberikan berbagai keunggulan di range harga yang tidak lebih dari 7 juta.